Senin, 06 Juli 2015

Cara Show/Hide Files di Linux Ubuntu

Perintah-perintah di Linux masih sangat sederhana, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara menampilkan maupun menyembunyikan file di linux ubuntu.
Berikut cara-caranya :
  • install terlebih dahulu aplikasi di terminal dengan mengetikkan
          sudo apt-get install nautilus-actions xdotool

  • untuk langkah selanjutnya dapat dilihat pada link video dibawah :
          https://www.youtube.com/watch?v=p1MewzDaX84

Jumat, 03 Juli 2015

Cara Merubah Hostname Ubuntu Server

Nama host atau Hostname adalah nama komputer. Pemberian nama ini spesifik, untuk satu komputer tertentu saja dalam suatu jaringan.
Karena sifatnya yang unik, maka dalam satu jaringan tidak boleh ada 2 atau lebih hostname yang sama.
Jika terjadi penamaan yang sama, maka sistem akan memberitahukan bahwa telah terjadi duplikasi nama. Tapi jika komputer tidak saling terkoneksi ke jaringan memberikan nama komputer yang sama tidak masalah.
  1. Buka terminal anda dengan cara ctrl + alt + t dan masuk sebagai root dengan perintah :
    sudo su
  2. Setelah itu edit hostname ganti hostname yang lama dengan yang baru dengan cara :
    vi /etc/hostname
  3. Setelah itu kita edit hostnya samakan host sesuai hostname dengan cara :
    vi /etc/hosts.conf
  4. Setelah itu reboot komputer atau ubuntunya.

Cara Setting Ubuntu sebagai Gateway Router

Gateway adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan satu jaringan komputer dengan satu atau lebih jaringan komputer yang menggunakan protokol komunikasi yang berbeda sehingga informasi dari satu jaringan computer dapat diberikan kepada jaringan komputer lain yang protokolnya berbeda. Definisi tersebut adalah definisi gateway yang utama. Seiring dengan merebaknya internet , definisi gateway seringkali bergeser. Tidak jarang pula pemula menyamakan "gateway" dengan "router" yang sebetulnya tidak benar. Kadangkala, kata "gateway" digunakan untuk mendeskripkan perangkat yang menghubungkan jaringan komputer besar dengan jaringan komputer besar lainnya. Hal ini muncul karena seringkali perbedaan protokol komunikasi dalam jaringan komputer hanya terjadi di tingkat jaringan komputer yang besar. . Sebagai contoh, kita akan membuat Gateway dengan ubuntu dengan konfigurasi sebagai berikut :
Ip public (eth0):117.103.101.101 /24
Gateway public :117.103.101.1 

IP local (eth1):192.168.55.1/24
Netmask:255.255.255.1
DNS:8.8.8.8, 8.8.4.4
Langkah utama ada 4 yaitu :
  1. Seting IP di eth0 dan eth1
  2. seting IP Forwarding
  3. Setting NAT
  4. Testing di client

Seting /etc/network/interface

# Begin of /etc/network/interfaces
# This file describes the network interfaces available on your system
# and how to activate them. For more information, see interfaces(5).

# The loopback network interface
auto lo,eth0,eth1

iface lo inet static
#seting IP public 
iface eth0 inet static
      address 117.103.101.101
      network 117.103.101.0
      netmask 255.255.255.0
      broadcast 117.103.101.255
      gateway 117.103.101.1
#setting IP LAN
iface eth1 inet static
      address 192.168.55.1
      network 192.168.55.0
      netmask 255.255.255.0
      broadcast 192.168.44.255
      gateway 192.168.55.1

Setting IP forwading

edit file /etc/sysctl.conf
net.ipv4.ip_forward = 1

Setting NAT

#iptables -t nat -A POSTROUTING -o eth0 -j MASQUERADE

restart jaringan
sudo service networking restart 

Testing

Setting IP di salah satu client dengan konfigurasi berikut :
ip:192.168.55.100
netmask:255.255.0
gateway:192.168.55.1
DNS:8.8.8.8
 
kemudian lakukan PING 

$ nslookup detik.com
Server:  google-public-dns-a.google.com
Address:  8.8.8.8
Non-authoritative answer:
Name:    detik.com
Addresses:  2402:a000:0:1::100
          203.190.241.43
          203.190.242.69 


 

Cara Mengecek IP Address dan DNS Server di Ubuntu

Alamat IP (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antara 32-bit sampai 128-bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan Internet. Panjang dari angka ini adalah 32-bit (untuk IPv4 atau IP versi 4), dan 128-bit (untuk IPv6 atau IP versi 6) yang menunjukkan alamat dari komputer tersebut pada jaringan Internet berbasis TCP/IP. IP address berguna untuk alamat mengirimkan sebuah paket, misalnya file atau gambar. Dengan begitu, IP address sangat penting untuk diketahui oleh seorang admin jaringan.

1. Menggunakan GUI
  • klik kanan Network Manager Applet pada panel atas kemudian klik Connection Information
  • akan muncul jendela Conection Information yang menginformasikan IP Address anda dan DNS Server yang sedang anda gunakan

2. Menggunakan Command Line
  • buka terminal dengan cara klik Applications – Accessories – Terminal kemudian ketikkan perintah berikut
ifconfig
  • akan muncul Informasi dari IP, Subnet Mask, dan Broadcast Addresses yang anda gunakan

  • untuk melihat dns server yang anda gunakan, ketikkan perintah berikut
cat /etc/resolv.conf
  • akan muncul informasi dns server

Cara Copy Paste pada Ubuntu

1. Pada saat kita ingin mengcopykan suatu file atau folder ke file system yang ada dalam ubuntu, ternyata tidak bisa mengcopy paste secara biasanya. Caranya:
a. Buka terminal (ctrl+alt+t) atau buka accessories lalu terminal
b. setelah itu ketikan root sudo su, lalu masukkan password
c. kemusian ketik nautius
d. buka tempat file system yang akan di simpan 
d pilih OK
 
2. Mengaktifkan Ctrl+C (copy) & Ctrl+V (paste) Di Terminal Ubuntu - Pada standar terminal untuk copy dan paste harus menggunakan mouse/touchpad dengan mengklik kanan lalu pilih Copy/Paste. Sedangkan untuk Keyboard Shortcuts (Ctrl+C dan Ctrl+V) tidak aktif atau tidak berfungsi di terminal.
 Cara Mengaktifkan Ctrl+C (copy) & Ctrl+V (paste) Di Terminal Ubuntu sbb :
  a. Open terminal - Ctrl+Alt+T
  b. Ketikkan perintah berikut di terminal :

gconftool-2 -s /apps/gnome-terminal/keybindings/copy -t str '<Ctrl>c'
gconftool-2 --type string --set /apps/gnome-terminal/keybindings/paste '<Ctrl>v'
  c. Setelah perintah di masukkan, coba gunakan keyboard shorcuts-nya, jika belum bisa, restart dulu.
  d. Jika sebelumnya "Ctrl+C" digunakan untuk Menghentikan suatu proses pada terminal, karena sudah diganti dengan fungsi "Copy" maka untuk menghentikan suatu proses di terminal, gunakan Shift+Ctrl+C.

Cara Mengatasi Error pada Install Aplikasi di Ubuntu

1. pengguna Linux ubuntu ada yang pernah mengalami kasus error seperti ini saat melakuakan sudo apt-get update, Err archive.ubuntu.com quantal InRelease Err archive.ubuntu.com quantal-updates InRelease Err archive.ubuntu.com quantal-backports InRelease Err archive.ubuntu.com quantal-security InRelease Err archive.ubuntu.com quantal Release.gpg Reading package lists... Done W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal/InRelease W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-updates/InRelease W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-backports/InRelease W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-security/InRelease W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal/Release.gpg Unable to connect to archive.ubuntu.com:http: [IP: 91.189.92.177 80] W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-updates/Release.gpg Unable to connect to archive.ubuntu.com:http: [IP: 91.189.92.177 80] W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-backports/Release.gpg Unable to connect to archive.ubuntu.com:http: [IP: 91.189.92.177 80] W: Failed to fetch archive.ubuntu.com/ubuntu/dists/quantal-security/Release.gpg Unable to connect to archive.ubuntu.com:http: [IP: 91.189.92.177 80] W: Some index files failed to download. They have been ignored, or old ones used instead.

Solusinya adalah :
1. Buka terminal ubuntu anda (ctrl+alt+T). lalu masuk ke root (sudo su)
2. Lakuakan perintah ini satu persatu secara berurutan, cd /var/lib/apt/lists/ rm -fr * cd /etc/apt/sources.list.d/ rm -fr * cd /etc/apt sudo cp sources.list sources.list.old sudo cp sources.list sources.list.tmp sed 's/ubuntuarchive.hnsdc.com/us.archive.ubuntu.com/' sources.list.tmp | sudo tee sources.list sudo rm sources.list.tmp* apt-get clean apt-get update

2. Ketika anda mebuka terminal dan menjalankan update $ sudo apt-get update atau menginstal aplikasi $ sudo apt-get install xxx muncul seperti berikut :

E: Could not get lock /var/lib/apt/lists/lock - open (11: Resource temporarily unavailable)
E: Unable to lock directory /var/lib/apt/lists/


atau

E: Could not get lock /var/lib/dpkg/lock - open (11: Sumber daya sementara tidak tersedia)

E: Unable to lock the administration directory (/var/lib/dpkg/), is another process using it?

Solusinya :
Ini berarti sebelumnya ada proses update atau instal aplikasi yang belum selesai atau dihentikan paksa, bisa jadi karena menutup terminal saat meng-update repositori atau membuka manajer paket pada saat bersamaan.
Ada beberapa paket manajer di ubuntu Synaptic, Ubuntu software center, apt-get(terminal), dll. Semua paket manajer tersebut tidak bisa digunakan bersamaan, untuk menginstal/menghapus aplikasi gunakan salah satu aplikasi saja. Untuk mengatasi error seperti diatas tutup semua paket manajer yang terbuka lalu buka satu paket manajer saja bila masih terjadi eror ikuti perintah ini, buka terminal ketik:

$ sudo rm /var/lib/apt/lists/lock
$ sudo rm /var/lib/dpkg/lock
atau jika ingin hapus lewat antarmuka bisa menggunakan perintah ini
$ sudo nautilus
Buka direktori /var/lib/apt/lists dan /var/lib/dpkg/ hapus file lock yang ada di folder lists kemudian kembali terminal lakukan pembaruan repositori lagi
$ sudo apt-get update

       Untuk mencegah hal ini terjadi lagi, jangan keluar terminal saat masih melakukan update atau masih dalam konfigurasi pemasangan aplikasi dan buka satu manajer paket saja.

      Untuk kode galat seperti dibawah ini biasanya setelah mengutak-atik sourcelist.

W: GPG error: http://ppa.launchpad.net trusty Release: The following signatures couldn't be verified because the public key is not available: NO_PUBKEY 4C1CBE14852541CB

Cara mengatasinya dengan perintah
sudo apt-key adv --keyserver keyserver.ubuntu.com
          --recv-keys 4C1CBE14852541CB
3. Kawan beberapa hari lalu saya mengalami ubuntu software center tidak bisa instal and remove

Solusinya:
masuk ke Aplikasi menu-system tools-as=administration-synaptik package mnager manager synaptik package manager buka. Ini sebenarnya merupakan pendahulu ubuntu softwere center, pada menu edit buka kemudian pilih fix broken system setelah itu seluar dan selesai


Synaptic Package Manager

Pengertian dan Macam-Macam Ubuntu

Ubuntu  merupakan salah satu distribusi linux yang berbasiskan debiand an didistribusikan sebagai perangkat lunak bebas. Nama Ubuntu berasal dari filosofi dari Afrika Selatan yang berarti "kemanusiaan kepada sesama". Ubuntu dirancang untuk kepentingan penggunaan pribadi, namun versi server Ubuntu juga tersedia, dan telah dipakai secara luas.
Proyek Ubuntu resmi disponsori oleh Canonical Ltd. yang merupakan sebuah perusahaan yang dimiliki oleh pengusaha Afrika Selatan Mark Shuttleworth. Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu adalah membawa semangat yang terkandung di dalam filosofi Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak. Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas, dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional.
 
Macam Macam Ubuntu :



Gobuntu merupakan turunan resmi dari sistem operasi Ubuntu yang dikandung untuk memberikan distribusi yang terdiri sepenuhnya dari perangkat lunak bebas. Karena Ubuntu sekarang menggabungkan "perangkat lunak bebas hanya" pilihan installer, proyek Gobuntu itu dianggap berlebihan pada awal 2008. Akibatnya Canonical membuat keputusan resmi untuk mengakhiri proyek Gobuntu dengan versi 8.04. Pada bulan Maret 2009, diumumkan bahwa "Gobuntu 8.04.1 adalah rilis final Gobuntu. Proyek ini telah bergabung kembali ke utama Ubuntu, sehingga tidak perlu untuk distribusi terpisah".






JeOS adalah singkatan untuk Sistem Operasi Just Enough yang berlaku untuk alat perangkat lunak. JeOS mengacu pada sebuah sistem operasi khusus yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi tertentu. Ini bukan generik, satu ukuran cocok untuk semua sistem operasi sehingga hanya perlu menyertakan potongan-potongan dari suatu sistem operasi (misalnya, kernel) yang diperlukan untuk mendukung aplikasi tertentu dan komponen pihak ketiga lain yang terkandung dalam alat. Hal ini membuat alat yang lebih kecil, dan mungkin lebih aman daripada aplikasi yang berjalan dibawah penuh tujuan umum OS.
Ubuntu Mobile Internet Device Edition adalah distribusi Ubuntu yang rencananya beroperasi di platform Intel Mobile Internet Device, komputer bergerak x86 yang diperkuat prosesor Intel Atom. Ubuntu Mobile rencananya memakai kerangka kerja GNOME, Hildon, sebagai dasar GUI-nya.
Para produsen perangkat dapat menyesuaikan (kustomisasi) distribusi mereka, termasuk fitur-fitur seperti Flash, Java, atau antarmuka kustom.
Ubuntu Mobile berhenti dikembangkan pada tahun 2009 dan penggantinya,Ubuntu for phones, diluncurkan pada tanggal 2 Januari 2013.


Ubuntu Netbook Edition ( UNE ) , yang dikenal sebagai Ubuntu Netbook Remix ( UNR ) sebelum rilis dari Ubuntu 10.04 adalah versi Ubuntu yang telah dioptimalkan untuk memungkinkan untuk bekerja lebih baik pada netbook dan perangkat lain dengan layar kecil atau dengan Atom CPU Intel .
UNE yang tersedia mulai dengan Ubuntu release 8.04 ( " Hardy Heron " ) . UNE juga sistem operasi terinstal opsional ( OS ) pada beberapa netbook seperti Dell Inspiron Mini 10v dan NB100 Toshiba , dan juga berlari pada model populer seperti Acer Aspire One dan Asus Eee PC .
Canonical , para pengembang Ubuntu , yang bekerja sama dengan Moblin proyek untuk memastikan optimasi untuk kebutuhan perangkat keras yang lebih rendah dan hidup baterai yang lebih lama.
Dimulai dengan versi 10.10 , Ubuntu Netbook Edition menggunakan desktop Unity sebagai antarmuka desktop . Antarmuka netbook klasik yang tersedia di repositori software Ubuntu sebagai opsi.
Karena Ubuntu edisi desktop yang telah pindah ke antarmuka Unity sama dengan edisi netbook , dimulai dengan Ubuntu 11.04 , edisi netbook telah bergabung ke dalam edisi desktop yang.


Ubuntu juga menawarkan sistem operasi dalam edisi server . Ubuntu 10.04 Long Term Support ( LTS ) rilis dijadwalkan untuk menerima update terus sampai April 2015. Dimulai dengan 12,04 dukungan dari varian desktop yang LTS telah diperpanjang untuk mencocokkan 5 tahun dari server varian . Dukungan jangka panjang termasuk update untuk mendukung fitur baru dari perangkat keras komputer terbaru , patch keamanan dan update ke ' Ubuntu tumpukan ' ( infrastruktur komputasi awan ). Ubuntu 10.04 Server Edition juga dapat berjalan pada VMware ESX Server , Oracle VirtualBox dan VM , Citrix Systems XenServer hypervisor , Microsoft Hyper - V , QEMU , berbasis Kernel Virtual Machine , atau lainnya PC emulator kompatibel IBM atau virtualizer . Ubuntu menggunakan AppArmor modul keamanan untuk kernel Linux yang diaktifkan secara default pada paket perangkat lunak kunci, dan firewall diperluas ke layanan yang umum digunakan oleh sistem operasi . Rumah dan direktori swasta juga bisa dienkripsi . The 10.04 versi server MySQL 5.1 meliputi , Tomcat 6 , OpenJDK 6 , Samba 3.4 , Nagios 3 , PHP 5.3 , Python 2.6 . Banyak dari layanan yang hanya memakan waktu 30 menit untuk mengkonfigurasi . Ubuntu 10.04 LTS Server mendukung dua arsitektur utama : Intel x86 dan AMD64 . Edisi server menyediakan fitur seperti file / jasa cetak, web hosting , email hosting , dll. Ada beberapa perbedaan antara Ubuntu Server Edition dan Ubuntu Desktop Edition walaupun keduanya menggunakan repositori apt yang sama . Perbedaan utama antara dua edisi adalah kurangnya instalasi default lingkungan X Window di edisi server , meskipun GUI dapat diinstal seperti GNOME atau Unity ( Ubuntu 11.04 ) , KDE ( Kubuntu 11.04 ) , XFCE ( Xubuntu 11.04 ) , serta lebih sumber daya ekonomis GUI seperti Fluxbox , Openbox dan Blackbox . Sampai Ubuntu 10.10 , versi kernel yang berbeda. Tapi dalam versi , sampai sekarang , tidak ada versi kernel yang berbeda lagi di Server Edition dan Edisi Desktop . edisi server menggunakan modus layar berbasis karakter interface untuk instalasi , bukannya proses instalasi grafis .
Ubuntu Server juga dibagikan secara gratis . Pengguna dapat memilih untuk membayar dukungan konsultasi dan teknis . Sebuah kontrak dukungan tahunan dengan 9x5 mendukung bisnis jam adalah sekitar $ 750 per server , dan kontrak yang mencakup 24x7 lebih dari satu tahun biaya $ 1.200.

Ubuntu TV adalah sistem operasi smart TV yang dikembangkan oleh Canonical, berdasarkan pada sistem operasi Ubuntu dan menggunakan user interface Unity Hal ini dirancang untuk TV ruang tamu dengan menggunakan remote control. Ubuntu TV adalah varian dari distribusi Linux Ubuntu yang dirancang khusus untuk embedded system diintegrasikan ke televisi. Hal itu disampaikan oleh Canonical di CES 2012 dengan slogan "TV bagi manusia". Ubuntu TV ditunjukkan di Mobile World Congress 2012. Ubuntu untuk Android akan menggunakan Ubuntu antarmuka TV ketika terhubung ke TV. Ubuntu TV akan didasarkan pada Ubuntu 12.04, kemampuan untuk merekam dan memutar video, DVD-Video dan dukungan Blu-ray Disc, sentuhan siap-interface kemampuan untuk mengintegrasikan semua sistem penyiaran terestrial standar dan layanan juga satelit dan kabel, kemampuan untuk streaming musik, foto dan video dari PC ke TV dan aplikasi yang dirancang khusus untuk Ubuntu TV.
Ubuntu untuk Android, saat ini sedang dikembangkan, adalah varian bebas dan open source Ubuntu dirancang untuk berjalan pada ponsel Android. Hal ini diharapkan untuk datang pre-loaded pada beberapa ponsel. Sebuah Ubuntu untuk Android mock-up ditunjukkan di Mobile World Congress 2012. Ubuntu dan Android berjalan pada waktu yang sama pada perangkat mobile, tanpa emulasi atau virtualisasi, dan tanpa perlu reboot. Hal ini dimungkinkan karena baik Ubuntu dan Android berbagi kernel yang sama (Linux).


Kamis, 02 Juli 2015

Cara Menginstall Font Microsoft di Ubuntu

Secara default Ubuntu sudah menyediakan font OTF default dengan nama Ubuntu dan beberapa font lain. Meski begitu tidak sedikit yang menganggap bahwa font bawaan Ubuntu dan beberapa distro linux lainnya  terasa kurang. Entah itu kurang keren atau kurang banyak jumlahnya.
Akan dijelaskan bagaimana cara memasang font mircosoft pada ubuntu.

Cara pertama :
Buka Ubuntu software center, ketikkan mscorefonts pada kolom pencarian.

Cara kedua :
Buka Synaptic Pckage Manager, ketikkan mscorefonts pada kolom pencarian.
Cara ketiga :
Buka terminal ketikkan perintah berikut :
$ sudo apt-get install ttf-mscorefonts-installer

Berbagi Koneksi WiFi di Ubuntu Linux

Setting Basic

1. Buat jaringan Wi-Fi baru.
Klik kanan pada icon bar-jaringan, pilih Create New Wireless Network...

2. Beri nama dan password pada jaringan wireless baru.
Isikan pada Network name: nama_jaringan_wifi. Pada Key: password_jaringan_wifi. Klik Create.

3. Jaringan telah terbentuk.
Pada langkah ini, jaringan telah tersambung. 


Untuk melakukan koneksi ke WiFi lain, buka gadget yang memiliki fasilitas WiFi (laptop, ponsel, tablet, dsb). Pilih nama_jaringan_WiFi dan masukkan password. Jaringan WiFi ini dapat dinikmati oleh lebih dari satu gadget.




Setting Advance
Jaringan koneksi wifi bersama yang telah terbentuk dapat diedit, diperbarui, diganti nama/password, atau diputuskan dengan melakukan Edit Connection.

1. Buka Network Connections.
Klik kanan pada icon bar-jaringan, pilih Edit Connections atau pada Ubuntu Home icon, masukkan kata kunci pada area Search, pilih Network Connections.


2. Pilih koneksi
Buka tab bar Wireless. Pilih nama_jaringan_wifi dan klik Edit.

3. Edit Koneksi
Pilih checkbox Connect automatically untuk membuat jaringan wiFi ini default terbuka ketika Ubuntu dibuka.
Untuk mengganti nama_jaringan_wifi, ubah Connection Name dan/atau SSID.
Pilih/Ubah Mode: Ad Hoc (standar) dan Band: Automatic. dst..
Klik Save untuk menyimpan perubahan. 

4. Edit IPv4 Setting
Jika IP address menggunakan IPv4 (IP versi 4) edit setting dapat dilakukan disini. Pilih Method: Shared to other computers.
Jika ingin menggunakan IP Tables dan/atau menentukan IP Address sendiri, pilih Method: Manual dan masukkan IP Address, Netmask, dan Gateway komputer/laptop yang dapat terhubung pada jaringan wiFi ini. Jangan lupa pada tab Wireless, uncheck checkbox Available to all users.

5. Setting WiFi sebagai Hotspot
Pada Ubuntu Search area, masukkan kata kunci: net, pilih Network. Pilih left-bar Wireless. Pilih nama_jaringan_wifi dan klik Start Hotspot... 
Untuk melakukan Edit Koneksi dari sini, klik Configure.